Mobil Sering Melintasi Jalan Kerikil? Ternyata Begini Efeknya pada Ban!

Setelah berkendara menyusuri kota, Drivemate pasti sering menemui ada kerikil kecil yang terperangkap di alur ban. Apalagi, jika jalanan yang sering dilewati mengalami kerusakan atau memang merupakan jalan kerikil. Meskipun awalnya tidak mengganggu, kerikil yang dibiarkan terus-menerus menempel pada ban bisa menyebabkan efek negatif. Apa sebenarnya efek kerikil yang menempel pada ban mobil?

Efek jalan kerikil terhadap permukaan ban

Kerikil kecil yang didiamkan terus-menerus menempel pada karet ban ternyata bisa mempengaruhi performa ban. Bahkan, dalam beberapa kasus, hal tersebut bisa mengganggu keselamatan pengemudi, penumpang, serta pengguna jalan lain. Berikut adalah beberapa efek dari jalan kerikil pada karet ban.

1. Merusak lapisan karet ban

Batu-batu kerikil, baik yang kecil maupun yang besar, memiliki potensi untuk menempel pada ban karena terjebak pada alur. Jika kerikil yang terperangkap memiliki bentuk yang runcing, hal tersebut berpotensi menyebabkan karet ban teriris atau tread cut. Irisan yang muncul ini bisa menimbulkan dampak yang beragam. Namun yang jelas, hal ini akan mengurangi umur ban yang seharusnya bisa bertahan lebih lama.

2. Mengganggu casing ban

Batu dari jalan kerikil yang menempel pada ban tidak hanya berpotensi merusak lapisan karet ban saja, tapi juga casing ban tersebut. Casing ban adalah bagian dalam ban yang berfungsi untuk membentuk struktur ban serta melindungi bagian dalam ban dan menjaganya tetap kedap udara. Casing ban yang rusak berpotensi mengakibatkan angin ban bocor keluar secara perlahan sehingga mengurangi kenyamanan berkendara.

3. Melemahkan fungsi pembuangan air

Drivemate pernah mendengar soal aquaplaning? Aquaplaning adalah kejadian di saat ban kehilangan traksi atau selip saat melintasi genangan air. Hal ini bisa terjadi karena tekanan dari ban mobil menyebabkan terbentuknya sebuah lapisan baru dari genangan air yang dilintasi ban. Lapisan baru inilah yang kemudian membuat traksi ban berkurang. 

Umumnya, hal ini bisa dicegah dengan alur ban yang dibuat sedemikian rupa untuk membuang air agar tidak membentuk lapisan baru. Kerikil yang terperangkap pada alur akan mengganggu kinerja pembuangan air tersebut sehingga potensi terjadinya aquaplaning pun makin besar.

Benarkah kerikil dapat membuat ban bocor?

Jika Drivemate bertanya-tanya apakah kerikil yang terjebak bisa menyebabkan ban bocor, jawabannya bisa. Apalagi, jika kerikil yang terjebak memiliki permukaan yang tajam dan ban yang digunakan memiliki kualitas butuk. Jadi, kerikil yang terjebak pada alur ban ini memang tidak boleh dianggap remeh.

Cara meminimalkan dampak kerikil pada ban

Setelah membaca tulisan di atas, Drivemate bisa menyadari dampak negatif yang bisa terjadi jika meremehkan kerikil yang menempel pada ban mobil. Tenang saja, dampak dari kerikil yang tersangkut pada permukaan karet ban ini bisa diminimalkan. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Drivemate lakukan.

1. Rutin membersihkan ban

Setelah berkendara, apalagi berkendara jarak jauh dan melewati banyak jalanan kerikil, Anda bisa cek apakah ada kerikil yang terperangkap pada ban mobil. Jika ada, segera bersihkan dengan mencongkel kerikil tersebut menggunakan alat yang panjang dan berujung tajam misalnya obeng. Saat melakukannya, lakukan dengan hati-hati agar tidak merusak permukaan ban yang dibersihkan.

2. Periksa tekanan ban sebelum bepergian

Sebelum melakukan perjalanan, ada baiknya Drivemate mengecek beberapa hal, salah satunya tekanan ban. Jika tekanan ban dirasa kurang, Anda bisa menambahkannya, terlebih jika mobil membawa muatan yang lebih banyak. Selain membuat berkendara lebih nyaman, cara ini pun ampuh untuk merawat ban.

3. Hindari jalan rusak

Jika memungkinkan, menghindari jalan kerikil atau jalan rusak adalah cara terbaik untuk mencegah dampak kerikil yang tersangkut ini. Dengan begitu, umur masa pakai ban pun akan lebih panjang.

Selain tips yang telah disebutkan, tentu saja dampak kerikil dapat diminimalkan dengan penggunaan ban mobil yang kuat dan berkualitas, seperti ban dari Dunlop. Sebagai produsen ban internasional, Dunlop menyediakan aneka tipe ban yang cocok untuk berbagai jenis mobil serta kebutuhan Drivemate. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website resmi Dunlop di dunlop.co.id, atau follow akun Instagram @dunloptyresid.


Cari Ban

Cari berbagai macam ban sesuai dengan apa yang Anda cari

Select
Tempat Beli
Cari Lokasi Toko
Cari Nama Toko